Aktris berusia 35 tahun itu dikenal berperan sebagai Rachel Zane di serial TV 'Suits'. Tak hanya aktris, Meghan ternyata juga editor, penulis, bahkan menjadi women advocate PBB untuk kepemimpinan dan partisipasi politik kaum wanita.
Meghan menimba ilmu Hubungan Internasional di universitas dan sempat bekerja di Kedutaan Besar Amerika Serikat di Buenos Aires, Argentina. Namun, kariernya pun tiba-tiba berubah ketika ia hadir di sebuah pesta.
"Seorang manajer bernama Drew melihatku. Kemudian ia mendatangi salah satu temanku dari universitas dan bertanya apakah aku seorang aktris. Aku pernah bermain film saat kuliah dulu, jadi temanku memberikan film tersebut esoknya. Drew kemudian menghubungiku dan bilang, 'Kau akan menghasilkan banyak uang. Dan aku ingin 10 persennya'," kenang Meghan dalam sebuah wawancara belum lama ini.
Baca juga: Pangeran Harry Dikabarkan Pacari Aktris Amerika Serikat
Soal kisah asmara, Meghan sebelumnya ternyata sudah pernah gagal berumah tangga. Ia menikah dengan seorang pebisnis, Trevor Engelson, pada 2011 silam. Namun, pernikahan hanya bisa bertahan selama dua tahun sebelum keduanya memutuskan untuk bercerai.
Dan kini, Meghan dikabarkan dekat dengan Pangeran Harry. Bahkan berdasarkan foto yang ditemukan oleh netizen, keduanya memiliki sepasang gelang yang sama.
Namun hingga kabar kedekatan Meghan dan Harry ramai dibicarakan publik, keduanya masih belum mau berkomentar. Kedua publik figur tersebut masih sama-sama bungkam terkait kabar ini.
(dal/wes)
Photo Gallery
0 Response to "Ini Meghan Markle, Aktris yang Dikabarkan Pacaran dengan Pangeran Harry"
Posting Komentar