Pesona Wajah Indo dan Daya Tarik Julie Estelle di Layar Lebar

Memiliki wajah cantik dan tubuh proposional serta didukung bakat yang luar biasa merupakan daya jual tersendiri bagi para pelakon industri hiburan Tanah Air. Salah satunya Julie Estelle yang memiliki wajah indo dengan mata yang besar dan tubuh terbilang 'petite' bintang 'Surat dari Praha' itu menjadi idola baru saat ini.

Sejak industri perfilman mulai bergejolak, Indonesia telah melahirkan nama-nama aktris yang menjadi macan layar perak namun saat itu wajah asli Indonesia meramaikan industri perfilman. Sebut saja sejak era Christine Hakim, Mieke Wijaya, Chitra Dewi, Camelia Malik, Widyawati, Rima Melati hingga Kiki Fatmala, Nurul Arifin dan Ria Irawan yang pernah menghibur rakyat Indonesia dengan film-filmnya yang begitu legendaris.

Era millenium pun tak hentinya menelurkan bintang-bintang cantik yang layak dijual dan dipasangkan dengan aktor-aktor tampan seperti Cut Mini, Dian Sastrowardoyo, Titi Kamal, Acha Septriasa hingga Adinia Wirasti yang memiliki kulit sawo matang. Makin ke sini wajah-wajah berparas kebule-bulean muncul seperti membawa angin segar plus menjadi vitamin baru bagi industri perfilman Tanah Air.

Dress by Bebe IndonesiaFoto: Asep Syaifullah
Dress by Bebe Indonesia

Julie Estelle memiliki darah indo dari ayahnya yang Prancis. Namanya perlahan meroket sejak pertama kali muncul lewat film-film drama remaja seperti 'Dealova' dan 'Alexandria'.

Bakat aktingnya yang cukup dipertarukan di layar lebar membawa nama adik dari Cathy Sharon itu kini setaraf dengan aktris-aktris lainnya. Beberapa judul film telah ia bintangi dan mendapatkan sambutan hangat, salah satu di antaranya 'Kuntilanak', film bergenre horor pernah ia cicipi untuk pengasahan aktingnya.

Di 'Rumah Dara', film besutan sutradara The Mo Brothers, Julie beradu akting dengan Shareefa Daanish dan Arifin Putra. Film ini cukup menuai sukses dengan garapan yang berbeda dengan film Indonesia sebelumnya.

Pesona Wajah Indo dan Daya Tarik Julie Estelle di Layar LebarFoto: Asep Syaifullah
Dress by Bebe Indonesia

'Aku atau Dia','Cowok Bikin Pusing','Brokenhearts' ia bintangi dengan pemain-pemain film lainnya yang sudah memiliki nama juga. Di situlah dirinya bersaing untuk mendapatkan lakon yang begitu penting dalam sebuah film.

Tiga tahun belakangan ini nama Julie Estelle cukup gencar menghiasi layar. Di The Raid 2: Berandal, dirinya berakting begitu keras dengan aktor laga Iko Uwais, melanjutkan sukses film pertamanya. Pada 2015, di 'Filosofi Kopi' dirinya beradu akting dengan Chico Jerikho dan Rio Dewanto, yang merupakan film yang berada dalam jalur aman dengan memasangkan wajah-wajah rupawan dengan cerita yang mungkin sedikit menyentuh. Lagi dan lagi wajahnya mengiasi wajah layar lebar, film 'Surat dari Praha' ia beradu akting dengan Tio Pakusadewo.

Yang terbaru film besutan sutradara The Mo Brothers, 'Headshot', Julie kembali dipasangkan dengan Iko Uwais. Film yang pertamna kalinya tayang di Toronto International Film Festival 2016 itu cukup menuai sukses, 'Headshot' sendiri akan tayang di Tanah Air pada 8 Desember 2016.

0 Response to "Pesona Wajah Indo dan Daya Tarik Julie Estelle di Layar Lebar"

Posting Komentar