"Alhamdulillah dengan sempurna dikasih nama Mahesa Mulya Tan, jenis kelamin laki-laki," kata Winda di KMC, Ampera, Jakarta Selatan, Kamis (12/10/2017).
Sementara mengenai makna yang terkandung, kali ini sang suami Mulyadi Tan lah yang menjelaskan mengenai nama anak. Keduanya pun sepakat memberi nama Mahesa yang berarti pemerintah yang agung.
"Mahesa kita pikirnya bareng dalam bahas Sankerta, pemerintah yang agung. Mulya nama saya, kalo Tan itu marga," kata sang suami.
Kendati Winda mengalami Preeklamsia dan melahirkan secara caesar, mantan sinden OVJ tersebut ingin langsung memberi ASI kepada buah hatinya.
"Iya udah, pas ternyata sama bidan udah keluar. Aku masih berharap sama itu, jadi aku sempat sama bidan, pas diperiksa udah ada," ungkap Winda.
Diketahui Mahesa Mulya Tan lahir pada tanggal 10 Oktober 2017. Sang putra dilahirkan dengan berat badan 2,2 kg.
(fbr/dal)
Photo Gallery
0 Response to "Ini Arti Nama Anak Kedua Winda Viska"
Posting Komentar