Untuk Piala Dunia 2018 di Transmedia, Deddy Corbuzier Rela Sulap Lagi

Jakarta - Mentalist Deddy Corbuzier menjadi salah satu penampil pada pagelaran '100 Hari Menuju 2018 FIFA World Cup Russia'. Menunjukkan kebolehannya, pria berkepala plontos itu beraksi dalam sebuah kotak.

Deddy masuk ke dalam sebuah kotak yang tertutup rapat dengan tangan diborgol. Ia pun harus keluar dalam waktu lima menit dengan menggunakan paper clips untuk membukanya. Jika tidak kotak pun akan jatuh.

Saat kotak dijatuhkan, rupanya Deddy Corbuzier muncul dibalik kain di atas menara Bank Mega. Secara resmi, dirinya menekan tombol prosesi 100 hari pagelaran piala dunia 2018.

Sekadar informasi, Deddy Corbuzier dulu sempat berucap berhenti dan pensiun sulap. Ia belakangan juga lebih sibuk mengembangkan vlog-nya dan rutin menjadi host acara talkshow serta kuis.

Pagelaran '100 Hari Menuju 2018 FIFA World Cup Russia' dibuka oleh penyanyi dangdut Cita Citata. Ia pun membawakan lagu official piala dunia pada tahun 2010, 'Waka-waka' dari Shakira.

Cita Citata, Judika, 'Slank', BCL, Armada sampai Via Vallen juga turut memeriahkan acara menyambut World Cup 2018 di Rusia nantinya.

Piala Dunia 2018 akan dilangsungkan di Rusia mulai 14 Juni hinggal 15 Juli. Partai pembuka akan dilangsungkan pada 14 Juni antara Rusia dengan Arab Saudi.

[Gambas:Video 20detik]


(hnh/kmb)

Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

Related Posts :

0 Response to "Untuk Piala Dunia 2018 di Transmedia, Deddy Corbuzier Rela Sulap Lagi"

Posting Komentar