Sihir Adipati Dolken di Pemotretan Celeb of The Month Bulan Ini

Pemotretan halaman Celeb of The Month merupakan salah satu syarat untuk mengisi rubrik yang setiap bulannya hadir di detikHOT. Adipati Dolken belum lama ini menjalani pemotretan dengan tim redaksi detikHOT dan 20detik di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan.

Sebelumnya, sejak pagi tim detikHOT sudah mengikuti kegiatan Adipati Dolken demi kegiatan promosi film terbarunya 'Teman Tapi Menikah' yang ia bintangi bersama Vanesha Prescilla. Kami pun menghampiri kediaman Adipati Dolken di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.

Baca juga: The Gifted Adipati Dolken Celeb Of The Month Bulan Ini

Sinar matahari di pagi hari terasa begitu hangat disertai dengan udara yang masih segar saat itu membuat tim detikHOT dan 20detik bersemangat menghampiri Adipati Dolken.

Adipati Dolken saat pemotretan Celeb of The Month Adipati Dolken saat pemotretan Celeb of The Month Foto: Asep Syaifullah

Adipati Dolken pun bersiap-siap untuk menyambangi kediaman Vanesha Prescilla di bilangan Bintaro, Tangerang. Dengan mengendarai motor Yamaha Virago, Dodot begitu sapaan akrab Adipati Dolken menuju kediaman Vanesha Prescilla di Bintaro. Adipati dan Vanesha pun meluangkan waktu untuk melakukan wawancara perihal film terbarunya 'Teman Tapi Menikah' dan keduanya melanjutkan promo film terbarunya tersebut.

Tepat pukul 15.00 WIB situasi lalu lintas Ibu Kota masih terasa lengang. Saat itu Adipati Dolken pun tiba di studio yang sudah kami persiapkan untuk pemotretan.

"Halo semuanya apa kabar?," sapa Adipati Dolken kala itu.

Bintang web series 'The Publicist' itu pun langsung memasuki ruangan make up yang sudah disediakan. Dibantu dengan make up artist, Richard Theo, Adipati pun segera memulai langkahnya untuk dirias. DetikHOT sudah menyiapkan beberapa busana koleksi dari H&M Indonesia.

Dodot pun memulai langkahnya di depan kamera untuk berpose dengan arahan fotografer detikHOT, Asep Syaifullah. Dengan mengenakan setelah jas warna abu-abu, bintang film 'Teman Tapi Menikah' itu bergaya dengan sangat macho. Tak jarang posenya terasa begitu berkelas ketika dirinya bergaya di depan kamera arahan fotografer.

Adipati Dolken saat pemotretan Celeb of The Month Adipati Dolken saat pemotretan Celeb of The Month Foto: Asep Syaifullah

Nuansa summer juga kami tampilkan saat pemotretan Celeb of The Month bareng Adipati Dolken. Dengan mengenakan kemeja motif floral dari H&M Indonesia, Adipati tak bosannya memberikan pose-pose terbaik. Aura dan posenya kala itu terasa menyihir seluruh tim detikHOT dan 20detik saat mengabadikan pose-pose terbaiknya.

Baca juga: The Sweet Sensation Vanesha Prescilla, Celeb Of The Month Bulan Ini

Suasana sore yang sudah mulai terasa padat dan sibuk kala itu, terdengar klakson mobil dan motor terdengar dari dalam studio saat kami melakukan pemotretan. Dengan mengenakan jaket warna biru serta kuning terasa kesan sporty saat itu Adipati Dolken melakukan pemotretan dengan kami. Look terakhir mengenakan piyama warna merah, Adipati juga menampilkan gaya lucunya dan luwes saat beraksi di depan kamera fotografer detikHOT.

Penasaran dengan proses pemotretannya? Yuk simak videonya dari 20detik berikut ini:


Wardrobe by H&M Indonesia.
Make up by Richard Theo.

Related Posts :

0 Response to "Sihir Adipati Dolken di Pemotretan Celeb of The Month Bulan Ini"

Posting Komentar