Sekali Lagi, Young Lex Kritik Keras Fans K-Pop yang Munafik

Sekali Lagi, Young Lex Kritik Keras Fans K-Pop yang MunafikSekali Lagi, Young Lex Kritik Keras Fans K-Pop yang Munafik Foto: Ismail/detikHOT
Jakarta - Young Lex untuk kesekian kalinya mengkritik fans K-Pop garis keras yang membela habis-habisan idolanya. Bahkan di video terbarunya yang diupload semalam, ia mengatakan K-Popers terlalu munafik.

Ucapan tersebut dilontarkan untuk menanggapi pernyataan netizen khususnya fans K-Pop yang menuduh Young Lex melakukan pelecehan seksual secara verbal.

"Dan kenapa gue bilang kalian semua munafik? Banyak banget fans K-Pop yang pakai foto idola untuk komen-komen berbau pornografi. Contohnya dari komentar ini," tutur Young Lex dalam Vlog berjudul 'Gue Digebukin' yang baru saja dipublikasikan, seperti dilansir detikHOT, Minggu (12/8/2018).

Rapper kontroversial itu menyebutkan contoh dari komentar netizen yang mengatakan banyak fans K-Pop yang buat cerita fan fiction dari idola mereka. Kebanyakan cerita-cerita tersebut berfantasi dengan para idolnya.

"Gue geram dengan kasus ini, kalian bisa lihat contoh orang yang membenci gue dan mengidolakan seseorang sebelum kejadian ini. Gue mengidolakan Lisa dan orang-orang membully gue. Gue diam saja," tutur Young Lex geram.

"Gue juga punya batas kesabaran kalau gue balas, elu bully gue lebih parah lagi. Bahkan ada sampai ancaman mau membunuh gue. Kalau mau bunuh gue, ya silakan. Gue nggak takut," tandas Young Lex.

Di video selama 14 menit 39 detik itu, ia juga menjelaskan mengenai alasan melakukan troll netizen terhadap wajah babak belurnya. Seperti apa? Simak artikel berikutnya ya.


(tia/tia)

Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7

Related Posts :

0 Response to "Sekali Lagi, Young Lex Kritik Keras Fans K-Pop yang Munafik"

Posting Komentar