Eza Gionino dan Meiza Aulia Coritha atau yang akrab disapa Echa sebenarnya sudah melangsungkan akad nikah kira-kira sebulan lalu. Dan malam ini, keduanya menggelar resepsi impian.
Lalu, apakah mereka segera bulan madu? Eza mengatakan, tadinya, mereka berencana untuk pergi bulan madu setelah resepsi.
"Jadi gini sebenarnya kenapa kita akad kita lakuin duluan karena kita masih syuting ramadhan kemarin. Kenapa kita ambil keputuskan untuk resepsinya satu bulan setelah akad?" kata Eza.
"Karena gue berpikir setelah sinetron itu habis kita adain resepsi ini abis itu kita bulan madu atau ke mana. Cuman ternyata Allah kasih rezeki lagi. Gue ada sinetron lagi ya untungnya dia mengerti," lanjut Eza.
Eza mengatakan akan berbulan madu ke Jepang. Meski sebelumnya, Eza ingin jalan-jalan ke Madrid, Spanyol. "Karena berhubung Ronaldo sudah pindah, jadi nggak jadi," katanya.
"Berhubung Ronaldo sudah pindah ya sayang, ya jadi kita ke Jepang saja," lanjutnya tertawa.
Eza dan Echa juga tak ingin menunda momongan. "Kalau nunda sih nggak ya. Kita sedikasihnya Allah saja," katanya.
(ken/ken)
Photo Gallery


0 Response to "Eza Gionino dan Istri Ingin Bulan Madu ke Jepang, Tapi..."
Posting Komentar