Tak tanggung-tanggung, Sandra Dewi rencananya melangsungkan acara di Disneyland, Tokyo, Jepang. Nantinya, istri Harvey Moeis itu juga akan turut mengundang sanak keluarga.
"Kebetulan Rafa kan ulang tahun 31 Desember. Karena di sini semua orang pergi liburan, jadi Rafa saya akan bawa ke Tokyo Disneyland tempat mama papanya menikah," ujar Sandra Dewi saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (18/11/2018).
Sandra Dewi menyebut nantinya acara itu akan dimeriahkan berbagai tokoh Disney. Seperti yang diketahui, artis berusia 35 tahun itu tergila-gila dengan apapun yang berbau Disney.
"Terus kita bikin acara keluarga di Tokyo Disneyland, di sana bakal ada Mickey, Minnie, Donald Duck, Daisy Duck," ungkap Sandra Dewi.
Lantas, apakah perayaan ulang tahun Raphael Moeis nantinya akan semeriah pernikahan Sandra Dewi dan Harvey Moeis pada November 2016? Atau bahkan Sandra Dewi akan menyewa beberapa tempat di Disneyland Tokyo?
(hnh/tia)
Photo Gallery


0 Response to "Rayakan Ultah Anak, Sandra Dewi Boyong Keluarga ke Disneyland Tokyo"
Posting Komentar