Senyum Bahagia Jedar-Richard Kyle Resmi Tunangan di Hotel Mewah

Jakarta - Sabtu (15/6) adalah hari bahagia Richard Kyle dan Jessica Iskandar. Keduanya resmi bertunangan di hotel bintang lima, Ritz Carlton, Pacific Place, Jakarta Pusat.

Richard Kyle dan Jessica Iskandar memberikan keterangan pers terkait hari bahagia tersebut pada Sabtu (15/6) lalu. Acara berlangsung dari pukul 15.00 WIB sampai 16.00 WIB di Room PPM 1 & 2, lantai 8 Hotel Ritz Carlton.

Penjagaannya pun cukup ketat. Tak sembarang orang bisa masuk ke dalam lokasi pertunangan tersebut.

Hanya tamu undangan saja yang hadir dan beberapa awak media yang sudah mendaftarnya ke panitia acara. Namun, media yang daftar pun juga diseleksi terlebih dahulu oleh tim Jessica Iskandar.

Dipersiapkan secara mendadak, keduanya hanya mengundang 70 tamu.

"70 (tamu) undangan itu kebanyakan teman-teman main," ujar Jessica Iskandar saat menggelar konferensi pers di The Ritz Carlton, Pasific Place, kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Sabtu (15/6/2019).

Tamu yang hadir beberapa di antaranya mulai dari keluarga, geng sosialita Jessica Iskandar 'Girls Squad' hingga teman dekat Richard Kyle.

"Kita ngundang teman-teman dekat, kayak 'Girls Squad', teman syuting, teman Richard, keluarga," pungkas Jessica Iskandar.

Jessica Iskandar dan Richard Kyle sudah hampir setahun berpacaran. Richard pun akhirnya mantap untuk melamar wanita yang akrab disapa Jedar itu untuk menjadi istrinya.


(dal/dal)

Photo Gallery

1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

0 Response to "Senyum Bahagia Jedar-Richard Kyle Resmi Tunangan di Hotel Mewah"

Posting Komentar