Diteror 'Fans Halu', Chand Kelvin Sesalkan Pengawasan Orang Tua

Jakarta - Chand Kelvin hingga kini masih bertanya-tanya soal sosok 'fans halu' yang meneror dirinya dan teman-teman terdekatnya. Diketahui, gadis bernama Reina itu memiliki keterbelakangan mental.

Ia menyayangkan orang tua Reina yang memberi handphone walaupun mengerti keadaan sang putri. Bahkan, membiarkan Reina membuat akun Instagram sendiri.

"Yang saya sayangkan adalah kalau pihak keluarganya tahu dia memiliki keterbelakangan mental, kenapa sih dia dikasih main handphone?" kata Chand usai Pagi-pagi Pasti Happy Trans TV, Mampang Jakarta Selatan, Senin (9/9/2019).


"Orang yang berakal sehat pun kadang bisa berbuat macam-macam lo. Bisa berbuat baik, bisa berbuat buruk. Nah orang-orang yang, maaf saya bilang sekali lagi, keterbelakangan mental kan ya dari segi akal tidak seperti orang-orang yang seperti kita. Dia pasti bertindaknya bisa di luar dugaan," bebernya. Chand menyebut seharusnya orang tua lebih mengawasi Reina agar tak menggunakan ponselnya untuk berbuat macam-macam.

"Saya menyayangkan kenapa pihak keluarga tetap memberikan dia handphone dan tidak diawasi apa yang dilakukan terhadap handphone-nya itu," pungkasnya.

Sebelumnya, Reina diduga kerap membuat akun Instagram baru untuk meneror rekan Chand Kelvin. Sehingga, Chand pun memilih untuk memblokir akun milik Reina.

Simak Video " Chand Kelvin Ngaku Sudah Punya Teman Dekat, Siapa Sih?"
[Gambas:Video 20detik]
(fbr/nu2)


Photo Gallery

Related Posts :

0 Response to "Diteror 'Fans Halu', Chand Kelvin Sesalkan Pengawasan Orang Tua"

Posting Komentar