Melihat Kediaman Mewah Jennifer Lawrence yang Dijual Seharga Rp 199 M

Jakarta - Dari karier aktingnya, Jennifer Lawrence, diketahui memiliki salah satu kondominium di kawasan New York. Kondominium itu dikabarkan dijual sang aktris kali ini.

Kondominium itu diketahui dibeli seharga US$ 15,6 juta atau Rp 218 miliar dengan fasilitas mewah di dalamnya. Terletak di kawasan elit Upper East Side, di New York, kondo itu memiliki interior yang luas.

Melihat Kediaman Mewah Jennifer Lawrence yang Dijual Seharga Rp 199 Mdok. Daily Mail

Dilaporkan Daily Mail, ada dua lantai dengan ruangan terbuka. Yang mengesankan adalah pemandangan cakrawala luas bagi siapapun yang tinggal di dalamnya.

Kondominium ini memiliki jendela-jendela besar yang memungkinkan cahaya alami dari matahari tak terhalang masuk.
Melihat Kediaman Mewah Jennifer Lawrence yang Dijual Seharga Rp 199 Mdok. Daily Mail

Fasilitas-fasilitas lain yang ada, di antaranya ruang olahraga atau gym, kolam renang, sauna, dan lounge eksklusif.

Sayang, Jennifer Lawrence tak menetapkan harga yang lebih tinggi. Kondo ini dijual dengan harga di bawah harga saat dibeli sang aktris yakni US$ 14,2 juta atau Rp 199 miliar.

Sang aktris kini tengah memulai kehidupan baru setelah menikah belum lama ini. Ia baru saja mengikat janji pernikahan dengan pria bernama Cooke Maroney.

Simak Video "Selamat! Jennifer Lawrence Menikah Akhir Pekan Ini"
[Gambas:Video 20detik]
(doc/pus)


Photo Gallery

Related Posts :

0 Response to "Melihat Kediaman Mewah Jennifer Lawrence yang Dijual Seharga Rp 199 M"

Posting Komentar