Persiapan Pernikahan Rezky Aditya-Citra Kirana Sudah 80 Persen

Jakarta - Citra Kirana dan Rezky Aditya semakin mendekati pernikahan. Menurut perempuan yang akrab disapa Ciki itu, mereka sudah 80 persen mempersiapkan pernikahan.

"Persiapannya Alhamdulillah udah 80 persen, doain aja, tinggal nunggu hari H aja," kata Citra Kirana di JCC, Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (14/11/2019).

Soal kapan pesta pernikahannya digelar Ciki memilih bungkam. Ia masih memilih untuk merahasiakannya dari publik.

"Nanti aku undang kok. Mudah-mudahan ini acara terakhir sampai nanti acara (pernikahan)," lanjutnya.

Soal konsep, Ciki menyebut akan menggunakan adat Sunda. Pernikahan juga akan digelar di Bandung dan Jakarta.

"Ya adat Sunda. Di Bandung dan Jakarta. Pasti tanggal spesial dong," katanya.

Simak Video "Citra Kirana Nggak Kepikiran akan Menikah dengan Rezky Aditya"
[Gambas:Video 20detik]
(fbr/dal)


Photo Gallery

Related Posts :

0 Response to "Persiapan Pernikahan Rezky Aditya-Citra Kirana Sudah 80 Persen"

Posting Komentar